Kementan Gas Pol Pompanisasi di Kabupaten Maros
Maros, (12/9) - Pada Kamis, 12 September 2024 Kabupaten Maros telah melaksanakan live streaming pada program “#17 Kementan GASPOL! - Laporan Langsung Pompanisasi dari Rote Ndao dan Maros” yang tayang di kanal YouTube TV Tani.
Pada kesempatan tersebut Sekda Maros - Andi Davied Syamsuddin menyampaikan terima kasih kepada Menteri Pertanian - Andi Amran Sulaiman atas program Penambahan Areal Tanam dan Pompanisasi. Lokasi live streaming berada di hamparan lahan di Kelurahan Raya, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros.
Kepala BPSI Tanaman Serealia - Amin Nur, turut memberikan pernyataan terkait kemanfaatan program PAT di Kab. Maros. Menurutnya dari 283 pompa yang tersalurkan terdapat 173 pompa yang termanfaatkan dan seluruhnya memberikan dampak positif terhadap peningkatan indeks pertanaman di Kabupaten Maros.
__________
Terima kasih telah membaca artikel kami. Kami ingin mengajak Anda untuk terus menjelajahi dan memperdalam pengetahuan Anda. Temukan berita terbaru dan artikel bermanfaat dengan mengklik tautan berikut "Klik di sini".
__________
Reporter: Muchammad Fatchur Rizza, S.Tr.P
Redaktur: Rahmi Yuliani Arvan, S.P., M.Si
Pimpinan: Dr. Amin Nur, S.P., M.Si